Mungkin kalian kira Pulang itu berarti sebuah kegiatan kembali ke rumah kita tercinta kan? haha. Tapi saya mengartikan Pulang itu bukan hanya kegiatan kembali kerumah tetapi sebuah kegiatan yang jauh lebih bermanfaat. Apakah maknanya? Izinkan saya bercerita terlebih dahulu ya kawan!
Kira kira beberapa tahun lalu,Tepat pada saat saya duduk di bangku kelas 2 Smp saya mempunyai seorang teman bernama Mr.Q (Dia tidak mau di publikasikan) Dia cowo dan kebetulan dia duduk sebangku dengan saya.
Pertama masuk sekolah pada kelas 8,Saya bingung karena tidak ada teman yang pada saat kelas 7 sekelas terus sekelas lagi dengan saya. Kebetulan hanya saya saja yang masuk kelas ini.